SLAWI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Tegal Wakil Ketua Komisi IV Bintang Adi Prajamukti.,S.H.,M.H Mengadiri sekaligus membuka Turnamen Catur Bergas Open Jateng yang pertama kali di Tahun 2022. Dengan menerapakan Protokol Kesehatan pencegahan Covid -19, Turnamen Catur Bergas Open Jateng tersebut dilaksanakan di Food Court Pujasera yang berada di Slawi, Minggu, (27/03/2022).
Dalam turnamen tersebut diikuti oleh seratus peserta yang terdiri dari, perwakilan dari berbagai Kota yang ada di jawa tengah yang siap memperebutkan hadiah menarik dalam lomba Catur tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi, serta mencari bakat baru calon Atlit Catur yang berpotensi. Selain itu, juga untuk menghibur para pencinta catur yang berada di Kab.Tegal Adapun hadiah dari Turnamen catur tersebut meliputi, Piala, Sertifikat, serta uang Pembinaan.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua Komisi IV mengucapkan selamat kepada para pemenang Turnamen Catur Bergas Open Jateng yang pertama ditahun 2022 ini. Meskipun dengan segala keterbatasan, alhamdulilah turnamen ini berjalan dengan lancar serta antusiasme yang tinggi dari para peserta.
“Semoga dengan adanya turnamen ini, selain menjadi wadah silaturahmi dengan para pecatur dari berbagai Kota, kita juga bisa mengukur kemampuan bercatur wilayah lain. Selain itu, semoga dengan turnamen ini dapat memunculkan bibit baru untuk Atlit Catur dari Tegal. Saya berharap, turnamen catur ini bisa dilaksanakan rutin tiap tahun. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada segenap panitia, serta berbagai pihak, sehingga turnamen catur ini bisa berjalan baik dan lancar,” pungkas Wakil Ketua Komisi IV
Discussion about this post