ADIWERNA – Bupati Tegal, Enthus Susmono meminta kepada Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Kabupaten Tegal untuk menambah anggotanya. Hal itu mengingat Kabupaten Tegal akan melaksanakan agenda besar berupa Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) pada 2018 mendatang.
a�?Butuh banyak pasukan RAPI untuk pengamanan Pilkada. Selama ini, komunikasi yang dijalin RAPI melalui radio komunikasi sangat efektif,a�? kata Enthus yang juga Ketua Umum RAPI Kabupaten Tegal saat membuka acara Bimbingan Teknis (Bintek) Penggunaan Radio Komunikasi bagi Masyarakat di Kantor Kecamatan Adiwerna, kemarin.
Enthus yang memiliki kolsen JZ11KIS itu, mengaku sangat terbantu dengan keberadaan RAPI. Terutama, saat pengamanan Lebaran, Pemilu, bencana dan kegiatan pemerintahan lainnya. Keberadaan RAPI yang tersebar di seluruh penjuru Kabupaten Tegal membuat penanganan bencana dan musibah lainnya, bisa dilakukan cepat. Bahkan, anggota RAPI kerap ikut terjun langsung dalam menangani bencana.
a�?Saat bencana tanah bergerak di Dermasuci (Kecamatan Pangkah-red), keberadaan anggota RAPI sangat membantu. Ini harus terus dijalankan, sehingga bisa bermanfaat bagi orang lain,a�? ujarnya.
Ketua DPRD Kabupaten Tegal, A Firdaus Assyairozi yang memiliki kolsen JZ11DOS itu, juga mengaku mendapatkan banyak informasi dari laporan para anggota RAPI. Gotong royong para anggota RAPI pantas diajungi jempol. Dengan kepedulian RAPI dalam membantu kinerja Pemkab Tegal, DPRD akan menganggarkan Rp 200 juta untuk kegiatan RAPI.
a�?Kami juga sudah menganggarkan pemasangan tower di Rumah Dinas Bupati Tegal sebanyak Rp 120 juta. Bila perlu, ditambah pemasangan ripiter,a�? katanya.
Ketua RAPI wilayah DUTA (Dukuhturi, Talang dan Adiwerna), Mashuri menjelaskan, bintek itu dilakukan untuk memberikan wawasan kepada masyarakat bagimana caranya menggunakan radio komunikasi. Dengan acara tersebut, diharapkan setiap desa di Kabupaten Tegal minimal ada anggota RAPI.
a�?Ini agar setiap ada bencana bisa dilaporkan dengan cepat, sehingga penanganan juga bisa lebih cepat,a�? pungkasnya.
Discussion about this post